Meningkatkan Produktivitas Belajar Pendidikan Anak Usia Dini di Desa Ciseeng, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor
Abstract
Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Darma Perguruan Tinggi khususnya di Universitas Pamulang. Selain itu diharapkan dengan pengabdian kepada masyarakat tersebut keberadaan perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi kepada pengembangan penerapan keilmuan kepada masyarakat. Pelaksanaan kegiatan ini melalui sosialisasi tentang pentingnya revolusi mental dalam mendidik anak usia dini, pendampingan, study lapang dan demonstrasi serta evaluasi untuk melihat efektifitas program sehingga program berjalan secara efektif dan efisien. Metode pelaksanaan pengabdian yang dilakukan yaitu (a) tahap persiapan yaitu sosialisasi dilakukan dengan penyusunan materi yang akan disampaikan secara langsung menggunakan media presentasi power point, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian, (b)tahap sosialisasi secara langsung menggunakan media presentasi power point, (c) tahap evaluasi dengan melakukan tanya jawab dengan masyarakat, (d) tahap pembagian masker dan multivitamin gratis kepada masyarakat. Hasil dari kegiatan tersebut adalah para peserta menjadi lebih memahami dan mengerti betapa pentingnya produkivitas belajar di lingkungan anak usia dini sehingga peserta di Desa Ciseeng,Kec Ciseeng, Kota Bogor akan lebih mudah lebih giat untuk belajar, sebab pendidikan sangat penting.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Ana Septia Rahman , Hasudungan Pangaribuan , Randhy Agusentoso

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.